satumalukuID – Perahu layar Antipodes yang berawak 14 orang menjadi Juara Spice Islands Darwin-Ambon Yacht Race (SIDAYR) 2019, setelah mencapai finish di Pantai Amahusu, Ambon, Senin malam, pukul 20.14 WIT.
Kapal layar yang dinakhodai Geoff Hill itu tiba di Pantai Amahusu setelah menempuh perjalanan laut selama 58 jam 14 menit sejak dilepas dari titik start di Pelabuhan Stokes Hill Wharf Darwin, Australia oleh wakil gubernur Maluku Barnabas Orno.
Kehadiran awak Antipodes di Pantai Negeri Amahusu, disambut kalungan bung dan diiringi tabuhan totobuang, trompet, acara adat oleh pemuka adat Negeri Amahusu dan welcome speech oleh asisten II pemerintah kota (Pemkot) Ambon selaku ketua komite SIDAYR 2019, Robby Silooy.
“Selamat tiba di kota Ambon manise dan selamat menikmati suasana kota dan masyarakat kota ini. Selamat untuk Antipodes sebagai peserta pertama yang masuk finish, artinya we are the champions,” tandas Silooy.
Dikatakan Silooy, peserta kedua direncanakan tiba di Ambon Selasa Sore, sesuai petunjuk arah. Nantinya, setelah semua peserta masuk finish, akan dilanjutkan dengan kegiatan yang dijadwalkan komite dan dinah beach cruising yacht association incorporated yaitu welcome ceremony, makan malam bersama peserta lomba dan sejumlah kegiatan lainnya.
Dari petunjuk arah, peserta kedua yang membuntuti yaitu perahu layar Colie (Hanse 575) dengan skipper Doug Salis.
Sementara, skipper Antipodes, Geoff Hill mengaku bersyukur tiba dengan selamat di kota Ambon dan disambut meriah oleh pemerintah kota, panitia dan masyarakat. “Jika kami menjadi peserta yang finish pertama, artinya ini kedua kalinya secara beruntun kami juara setelah tahun lalu pun demikian,” ucapnya gembira disambut tepuk tangan rekan-rekannya.
Diketahui, peserta SIDAYR 2019 dilepas dari pelabuhan Stokes Hill Wharf Darwin, Australia oleh wakil gubernur Maluku Barnabas Orno, pemerintah kota Darwin, Northern Territory Australia dan wakil walikota Ambon Syarif Hadler, Sabtu (3/8/19) pagi. Sebanyak 11 perahu layar ikut serta di ajang tahunan ini.