Tiga Penerbangan Tujuan Ambon Dialihkan, Tukang Ojek Patah Tangan akibat Pohon Tumbang

Share:

satumalukuID – Cuaca ekstrem yang terjadi di wilayah Kota Ambon dan sekitarnya mengakibatkan tiga penerbangan tujuan ke Kota Ambon dialihkan ke Kota Sorong, Papua, Rabu (22/12/2021).  

Hujan angin juga membuat satu tukang ojek di Ambon mengalami patah tangan akibat tertimpa pohon tumbang di depan Bank Danamon Jalan Diponegoro, kawasan Urimessing, Kecamatan Sirimau.

Humas PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Pattimura Ambon, Aditya Narendra, mengatakan, tiga penerbangan yang dialihkan yakni Lion Air JT 880 dari Makassar tujuan ke Ambon sempat dialihkan ke sorong, dan akhirnya baru bisa mendarat di Bandara Pattimura pada pukul 09.20 WIT.

Dua penerbangan lainnya yakni Wings Air 1509 dari Langgur tujuan ke Ambon, pada pukul 18.04 WIT juga dialihkan/divert ke Sorong. Begitu juga Wings Air 2502 dari Fak Fak tujuan ke Ambon, pada pukul 18.14 WIT dialihkan/divert ke Sorong.

“Sedangkan Wings Air 1515 dari Saumlaki tujuan ke Ambon sempat mengalami penundaan, dan baru bisa mendarat di Bandara Pattimura pada pukul 17.38 WIT,” ujar Aditya Narendra.

Sementara itu, Salfatoris Onyaresepan (52) salah satu tukang ojek mengalami patah tangan akibat tertimpa pohon yang tumbang saat cuaca ekstrem yang melanda Kota Ambon, Rabu (22/12/2021) sekitar pukul 18.00 WIT di depan Bank Danamon Jalan Diponegoro, kawasan Urimessing, Kecamatan Sirimau Kota Ambon.

Kasubbag Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Ipda I Leatemia menjelaskan, kejadian terjadi akibat hujan angin kencang yang mengakibatkan warga Desa Latta Kecamagan Baguala Kota Ambon ini tertimpa pohon dan mengalami patah tulang pada bagian tangan sebelah kiri.

Warga setempat langsung membawa korban ke RS Bhakti Rahayu guna mendapatkan pertolongan medis.

Share:
Komentar

Berita Terkini