satumalukuID – Kepala Polda Maluku Utara, Inspektur Jenderal Polisi Risyapudin Nursin, mengelar apel dalam rangka pengecekan kekuatan personel Polda Malut setelah pelaksanaan cuti bersama Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah di lapangan apel Markas Polda Maluku Utara.
“Saya menekankan terkait dengan kehadiran anggota sesuai dengan yang disampaikan komandan apel, saya harapkan kepada masing-masing Ka satker untuk melakukan pengawasan dan pengecekan kepada Personil yang belum hadir setelah pelaksanaan cuti lebaran,” kata dia, di Ternate, Maluku Utara, Senin (9/5/2022).
Ia meminta agar kepala Bidang Propam Polda Maluku Utara cek kembali anggota yang tidak hadir atau tanpa keterangan segera ditindaklanjuti dan laporkan hasilnya hari ini.
Ia mengatakan, “Hari ini adalah hari terakhir kita melaksanakan Operasi Ketupat Kieraha 2022, kepada personil yang melaksanakan operasi agar tetap aktif dan lebih terlibat untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat yang sedang mudik lebaran dan arus balik mudik Lebaran.”
“Sehingga, langkah-langkah agar tidak terjadi suatu kerumunan masyarakat di tempat-tempat keramaian dan titik arus mudik dan arus balik contohnya di Pelabuhan Ahmad Yani, Pelabuhan Bastiong dan Bandara Baabullah di Ternate,” ujarnya.
Olehnya itu dia meminta agar personel bisa menjadi polisi yang promoter dan moderen yang mengutamakan pencegahan bukan penegakan hukum dengan melakukan pendekatan – pendekatan terhadap masyarakat dengan terus lakukan hal-hal positif.
Kapolda Malut meminta kepada seluruh personil jajaran Polda Maluku Utara agar dapat menjaga nama baik institusi Kepolisian, baik ucapan maupun perilaku saat bertugas di lapangan.