IAKN Ambon Jajaki Kerja Sama dengan Accademia Albertina di Italia

Share:

Penjajakan kerja internasional dengan Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Ambon dan Accademia Albertina Italia bidang seni musik.
Photo: HO- IAKN Ambon/ant

satumalukuID - Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Ambon, Maluku, menjajaki kerja sama dengan perguruan tinggi di Italia, Accademia Albertina, dalam bidang seni dan pariwisata.

Rektor IAKN Ambon Yance Z. Rumahuru di Ambon, Selasa (8/11/2022), menyatakan IAKN Ambon terus membangun kerja sama Internasional guna pengembangan mahasiswa dan dosen dengan Accademia Albertina Italia. "Kami melihat peluang pengembangan bidang seni dan pariwisata, kami menyambut baik peluang kerjasama dengan Accademia Albertina," katanya. 

Ia menjelaskan kerja sama program pembelajaran seni musik akan diikuti oleh dosen atau mahasiswa IAKN Ambon secara langsung di Italia selama kurang lebih 4-6 bulan. Hal tersebut merupakan program dengan potensi pengembagan SDM dan lembaga yang sangat baik.

"Program ini merupakan program pelatihan singkat yang tersedia Accademia Albertina, dan tahap awal telah disepakati pihak kedutaan Italia akan berkunjung ke IAKN Ambon sesuai rencana tahun ini dan 2023," katanya.

Salvo Bitonti, Kepala Urusan Kerjasama Internasional Accademia Albertina, menyambut baik inisiasi kerja sama tersebut karena merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh perguruan tinggi di Indonesia termasuk IAKN Ambon dalam upaya peningkatan kapasitas lembaga.

Salah satu bidang yang ditawarkan dalam inisiasi program kerjasama bilateral antara IAKN Ambon dengan Accademia Albertina, Italia adalah bidang seni musik. 

"Bidang tersebut membuka peluang besar kerjasama karena kedua lembaga ini memiliki konsntrasi pada bidang pembelajaran yang sama yaitu musik," katanya.

Director of Italian Cultural Institute Embassy of Italy, Maria Battaglia, memberikan apresiasi  kepada IAKN Ambon yang telah memiliki kelompok okrestra musik mahasiswa. 

"Okestra musik ini memberikan peluang besar adanya kerjasama yang dapat dilakukan IAKN Ambon dengan perguruan tinggi di Italia. Kami juga ingin menyaksikan secara langsung pertunjukan music oleh "IAKN Symphony Orchestra” jika ada kesempatan di waktu yang akan datang," ujarnya. (Penina Fiolana Mayaut/ant)
Share:
Komentar

Berita Terkini