Kapolda Maluku Irjen Pol. Lotharia Latif, saat pantau Kamtibmas di Leihitu, didampingi PJU, Selasa (25/4/2023). Photo: HO-Polda Maluku/ant |
satumalukuID - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Maluku Irjen Pol. Lotharia Latif memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di kawasan Leihitu, Maluku Tengah, pasca Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.
"Hari ini kami melakukan pemantauan di Kamtibmas di Leihitu. Dan Alhamdulillah secara umum situasi Kamtibmas di Maluku mulai dari menjelang Lebaran Idul Fitri hingga saat ini terpantau aman dan kondusif," kata Kapolda Maluku, di Ambon, Selasa (25/4/2023).
Kapolda berharap kondusifitas Kamtibmas di Maluku dapat dipertahankan bukan saja di hari-hari besar keagamaan, namun bisa dijaga selamanya. Karena keamanan suatu daerah menunjukan kemajuan wilayah tersebut.
"Kami berharap bukan saja di Leihitu, tapi di seluruh wilayah Provinsi Maluku masyarakat bisa bersama-sama menjaga Kamtibmas yang kondusif," harapnya.
Kondusifitas keamanan yang tercipta di Maluku saat ini, bagi Kapolda merupakan peran dan tanggung jawab semua pihak dalam mewujudkannya.
"Saya menyampaikan terima kasih kepada rekan-rekan TNI dan Forkopimda Maluku beserta seluruh elemen masyarakat yang telah bersama-sama berperan dalam menjaga Maluku yang aman dan damai," ucapnya.
Kapolda yang didampingi Pejabat Utama juga menyinggahi Markas Polsek Leihitu.
Kedatangan Kapolda disambut Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Kombes Pol Raja Arthur Lumongga Simamora.
Selain menyapa personel Polri, Kapolda Maluku juga menyapa anggota TNI yang bertugas memback up pengamanan di kawasan kecamatan Leihitu. Ia disambut Danki Satgas BKO Pamrahwan 1 Kostrad, dan Danki Penugasan pengawalan Polsek Leihitu, Satuan Brimob Polda Maluku. (Winda Herman/ant)