ASDP Ambon Sediakan 80 Kuota Mudik Gratis untuk Rute Namlea - Kayeli

Share:


SATUMALUKU.ID
– PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero) Cabang Ambon menyediakan 80 kuota mudik gratis bagi masyarakat yang menggunakan jasa lintasan Namlea - Kayeli, Kabupaten Buru, Maluku.

"Program ini merupakan inisiatif Kementerian Perhubungan Laut yang menetapkan berbagai lintasan mudik gratis. Di Maluku, ada rute yang dilayani oleh Pelni, perusahaan swasta, dan ASDP. Untuk lintasan Namlea – Kayeli, ASDP telah ditunjuk sebagai operator," ujar General Manager ASDP Cabang Ambon, Christoper Samosir, di Ambon, Senin (17/03/2025).

Layanan ini akan beroperasi pada 28 Maret 2025, sementara pendaftaran sudah dibuka melalui tautan bit.ly/MudikGratisASDPKemenhub2025. "Tiket gratis ini khusus untuk penumpang pejalan kaki," tambahnya.

Program ini bertujuan untuk mendukung kelancaran arus mudik, terutama bagi masyarakat di wilayah kepulauan. 

"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat bisa pulang kampung dengan aman dan nyaman, tanpa terbebani biaya transportasi. Ini adalah bentuk kepedulian ASDP dalam mendukung tradisi mudik Lebaran," ungkapnya.

Pemerintah berharap kuota yang tersedia dapat dimanfaatkan secara maksimal, mengingat pada periode Natal dan Tahun Baru sebelumnya masih ada sisa kuota yang tidak terpakai.

"Kami berharap masyarakat bisa memanfaatkan kesempatan ini. Program ini serentak di seluruh Indonesia dan dapat meringankan beban para pemudik," pungkas Christoper. (Tyo)

Share:
Komentar

Berita Terkini