Wakapolda Maluku Serukan Personel Perkuat Silaturahmi Layani Masyarakat

Share:


SATUMALUKU.ID
– Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Maluku, Brigjen Pol. Samudi, mengajak seluruh personel Polri di wilayahnya untuk memperkuat silaturahmi dan kerja sama dalam melayani masyarakat.

Ajakan tersebut disampaikan saat dirinya menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kesadaran Nasional yang digelar di Lapangan Letkol Pol. Chr. Tahapary, Tantui, Kota Ambon, Senin (17/3/2025).

Upacara ini turut dihadiri Irwasda Polda Maluku, Kombes Pol. Martin Luther Hutagaol, serta para pejabat utama dan seluruh personel Polda Maluku.

"Mari kita jadikan upacara Hari Kesadaran Nasional ini sebagai sarana memperkuat silaturahmi dan kerja sama di lingkungan Polda Maluku. Dengan begitu, kita dapat lebih optimal dalam melaksanakan tugas kepolisian untuk melayani masyarakat," ujar Wakapolda dalam amanatnya.

Dalam kesempatan itu, Wakapolda juga menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa kepada personel yang beragama Islam, seraya mendoakan agar ibadah mereka berjalan lancar dan mendapat berkah dari Tuhan Yang Maha Kuasa.

Sebagai anggota Polri yang telah diberikan amanah oleh undang-undang, Wakapolda mengingatkan agar seluruh personel tetap peka dan sigap dalam mendeteksi serta menangani permasalahan di tengah masyarakat.

Ia menekankan pentingnya tindakan cepat agar situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga, sejalan dengan visi dan misi pemerintah dalam mewujudkan Indonesia yang damai dan maju.

"Atas nama pimpinan Polda Maluku, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel Polda Maluku dan jajaran yang telah menjalankan tugas dengan baik dalam menjaga Kamtibmas yang kondusif di wilayah Maluku yang kita cintai ini," pungkasnya. (Tyo/

Share:
Komentar

Berita Terkini