SATUMALUKU.ID – Belakangan ini media sosial, khususnya TikTok, ramai dibanjiri istilah baru yang bikin penasaran warganet: Stecu.
Kata ini kerap muncul di berbagai konten mulai dari video dance, lipsync, hingga caption dengan nuansa baper. Tapi, apa sebenarnya arti dari kata yang sedang hits ini?
Stecu merupakan singkatan dari “Setelan Cuek”, yang menggambarkan sikap seseorang yang tampak masa bodoh atau tidak peduli, padahal sebenarnya menyimpan rasa atau perhatian yang tidak diungkapkan.
Istilah ini lekat dengan fenomena sosial anak muda yang sering berlagak dingin, padahal diam-diam menyimpan rasa suka.
Istilah ini menjadi populer berkat lagu berjudul "Stecu" yang dinyanyikan oleh Faris Adam, penyanyi asal Maluku Utara.
Lagu tersebut dirilis di YouTube pada 5 Maret 2025 dan hingga 9 April 2025, sudah ditonton lebih dari 8,8 juta kali.
Popularitas lagu ini makin meroket setelah dijadikan backsound viral di TikTok untuk berbagai jenis konten, terutama dance dan video lucu bertema hubungan.
Dalam lirik lagunya, Stecu menggambarkan seorang perempuan yang terlihat acuh terhadap pria yang menyukainya.
Namun, dari perspektif lirik, sebenarnya perempuan itu juga menyukai pria tersebut, hanya saja memilih bersikap jual mahal dengan gaya “setelan cuek”.
Bagian akhir lagu bahkan menyuarakan isi hati si perempuan, yang sebenarnya baper namun memilih untuk tidak menunjukkan perasaannya secara langsung.
Karena sangat relatable dengan dinamika cinta anak muda saat ini, istilah stecu pun cepat menjelma jadi bahasa gaul baru yang mendunia di media sosial. (Tyo)